BANDROS Bandung Tour on Bus | Wisata Belajar Sejarah Kota Kembang


Bandros Bandung adalah salah satu sarana dari pemerintah kota Bandung untuk wisatawan yang ingin berkeliling kota Bandung dalam satu waktu.

Dengan Bandros, wisatawan diantar keliling lokasi wisata dan tempat-tempat bersejarah yang ada di kota Bandung.

Bus wisata ini ukurannya tidak terlalu besar dengan panjang 747 cm, tinggi 315 cm dan lebar 210 cm. Dengan ukuran demikian, bagian bawah bus mampu menampung 12 penumpang duduk dan maksimal 20 dengan penumpang berdiri. Sementara itu, untuk bagian atas bus menampung 24 penumpang duduk. Untuk nama bandros sendiri sebenarnya tidak akan asing di telinga pecinta kuliner sebab itu adalah salah satu nama makanan jajanan kaki lima khas Jawa Barat.

Tertarik ? silakan kunjungi shelter bus Bandros terlebih dulu. Saat ini, ada dua shelter bus Bandros yang beroperasi, yakni di Jalan Diponegoro (Depan Museum Geologi) dan di kawasan Alun-alun kota Bandung. Jangan lupa siapkan uang Rp.20 ribu untuk beli tiketnya.

Jam Operasional: Senin-Minggu, 08:00 – 16:00 WIB.

Naik Bandros Bandung dari kawasan Alun-alun, rutenya mencakup Alun-alun Kota Bandung, sampai Jalan ABC dan Jalan Otista. Perjalanannya kembali berakhir di shelter Bandros Alun-alun Kota Bandung.

Yuk sobat simak video nya dari channel Salacca95



Tag : bus bandros bandros bandung tour on bus bus bandros bandung bus bandros tour bandros bus tour bandros bus wisata halte bus bandros bandung bus wisata bandros bandung tarif bus bandros bus bandros adalah bus bandros kota bandung jadwal bus bandros cara naik bus bandros bandung baju bus bandros cara naik bus bandros spesifikasi bus bandros nama bus bandros rute bus bandros bandung halte bandros jadwal bus bandros bandung kasus bus bandros tiket bus bandros bandung bandros bandung tour on bus wisata keliling kota bandung 2022 cerita sejarah cara naik halte alun